Minggu, 7 Juni 2015, warga Lingkungan St. Elisabeth mengadakan Wisata Rohani dan Rekreasi dalam rangka penutupan Doa Novena Salam Maria yang telah diadakan pada bulan Mei yang lalu. Tujuan pokok wisata rohani adalah ke gereja Regina Caeli di Pantai Indah Kapuk dan gereja Stella Maris di Pluit.
Dengan menggunakan bis, 30 orang warga berangkat pada jam 06.00 dari depan Puskesmas Bihbul. Dibuka dengan doa bersama di dalam bis yang dipimpin oleh Bp. Djunaedi selaku ketua lingkungan, dilanjutkan dengan menyayikan lagu-lagu rohani serta doa Rosario. Jam 09.00 kami tiba di gereja Regina Caeli dan berfoto bersama di depan patung Bunda Maria yang besar, kemudian langsung mengunjungi tempat doa kepada Bunda Maria. Pada jam 10.30 dimulai Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh Dan Darah Kristus yang dipersembahkan oleh R.P. Bonie Payong, SS.CC.
Jam 12 kami berangkat dan mengunjungi Bay Walk di Pluit sambil makan siang di bis. Di sana terdapat juga mall yang cukup luas. Setelah puas melihat-lihat, kami berangkat menuju gereja Stella Maris. Di gereja itu kami berdoa dan kemudian berfoto bersama di depan altar.
Tibalah kami pada acara penghujung yaitu menuju ITC Mangga Dua untuk memberi kesempatan bagi siapa saja yang ingin berbelanja. Kami berangkat pada pukul 14.40 dan tiba di sana jam 15.30. Setelah puas berbelanja, kami pulang kembali menuju Bandung pada jam 17.30. Tentu saja, santap malam dilakukan di dalam bis.
Pak Djunaedi mengucapkan terima kasih atas partisipasi warga Lingkungan St. Elisabeth dan juga beberapa tamu yang ikut dalam perjalanan ini. Terima kasih juga untuk Ibu Leni dari Cemerlang Tour yang telah bersedia menjadi Tour Leader kami. Kami juga berterima kasih kepada Tuhan Yesus karena acara ini telah terlaksana tanpa rintangan apa pun. (Stevi/St. Elisabeth)