Kekuatan dan Sukacita Natal

gema Natal dan tahun baru masih terasa gaungnya, ketika Jumat malam, 4 Januari 2019, warga lingkungan St. Antonius mengadakan misa Natal dan awal tahun di kediaman Bapak MA Situmorang. Semua yang hadir tampak bersukacita dan gembira, saling menyampaikan salam natal dan tahun baru.

Misa kali ini dipersembahkan oleh Romo Wahyu. Dalam homili yang disisipi candaan segarnya, beliau menyampaikan bahwa cinta dan kasih dapat menggerakan seseorang untuk melakukan yang terbaik dan memberikan sesuatu yang luar biasa. Natal adalah perayaan cinta kasih Allah untuk menghadirkan yesus ke dunia demi keselamatan manusia. Romo mengharapkan bahwa perayaan natal tidak sekedar rutinitas belaka. Melainkan sebagai peristiwa perjumpaan dan tinggal bersama Yesus sebagai Mesias pembawa keselamatan, tidak hanya untuk diri sendiri tapi dapat dibagikan dan dirasakan oleh orang lain.

Pengalaman batin bertemu dengan Yesus sebagai Juru selamat menjadi pengalaman di dalam ekaristi. Ekaristi adala peristiwa perjumpaan dengan Yesus dan juga merupakan perayaan natal. Sehingga ekaritsti menjadi penting karena merupakan peristiwa perjumpaan umat-Nya dengan Yesus, sang Juru Selamat. Romo mengajak semoga perayaan Natal dapat membawa kekuatan dan sukacita untuk diri pribadi dan orang-orang di sekitar.

Setelah misa, acara dilanjutkan dengan santap malam bersama. Semua umat yang hadir larut dalam kebersamaan dan menikmati hidangan yang tersedia. Selama bersantap diselingi dengan canda dan tawa.

Terima kasih kepada Romo Wahyu atas kehadirannya, juga para pengurus, donatur dan semua warga yang telah berpartisipasi sehingga acara ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Tuhan memberkati.

Baptisan:
Baptisan balita diadakan per 2 minggu sekali, baptisan dewasa per 1 tahun sekali.

Formulir dapat diunduh melalui tautan berikut:


Pernikahan:

Sakramen pernikahan dapat diadakan pada hari Sabtu atau Minggu. Hubungi sekretariat di tautan berikut untuk informasi lebih lanjut.

Perminyakan:
Sakramen perminyakan sesuai dengan janji. Hubungi sekretariat di tautan berikut untuk informasi lebih lanjut.

Data Wilayah

Baru pindah rumah dan tidak tahu masuk ke wilayah mana dan harus menghubungi siapa?

Jangan panik! Mang Umar ada solusinya! Silahkan kamu cek link ini untuk mencari data wilayah di paroki St. Martinus

Jadwal Pelayanan Sekretariat

Senin, Rabu, Kamis, Jumat: 07.30 – 12.00 & 16.40 – 19.00
Selasa, Sabtu: 07.30 – 12.00
Hari Minggu dan hari libur tutup

Alamat Sekretariat
Komplek Kopo Permai Blok H No. 4
Telp. 022-540-4263
Whatsapp +62 822-6055-3066

Jadwal Misa

Misa Harian
Senin – Sabtu di gereja pukul 06.00. Misa di Pastoran sementara waktu ditiadakan.

Minggu:
• 06.00
• 08.00
• 10.00

Sabtu:
• 18.00

COPYRIGHT © 2015 BERGEMA BY TIM KOMSOS ST. MARTINUS.