Kamis 16 Mei 2019 gereja paroki St. Martinus menjadi tempat kegiatan ibadat oikumene Paskahan keluarga besar TNI AU se-Bandung. Ibadat ini bertema “Spiritualitas Kebangkitan Yesus Kristus Menjadi Sumber Motivasi bagi Prajurit dan PNS TNI yang Profesional Mewujudkan Masyarakat Indonesia yang Demokratis Penuh Damai.”
Pukul 09.00 WIB ibadat dimulai, dipimpin oleh Romo Nasib dan Pendeta Andrew. Ibadat Paskahan TNI AU ini diikuti oleh seluruh prajurit TNI AU yang berdinas di bawah Gartap II Bandung, dihadiri juga oleh Kasgartap II Bandung Bapak Marsekal Pertama Embu Agapitus, Romo Wahyu, para pejabat TNI AU, dan perwakilan dari DPP St. Martinus. Ibadat kali ini dibantu oleh teman-teman dari PDPKK Martinus yang memimpin lagu-lagu pujian. Hasil kolekte yang diadakan dalam ibadat ini, disumbangkan kepada Sekolah Luar Biasa (SLB) yang ada di Blok C Lanud Sulaiman. (Semoga berkah Yes!)
Sekitar pukul 10.30 WIB ibadat selesai, dilanjutkan dengan foto bersama. Selesai foto bersama, mereka semua bersantap siang. Nikmat! Ada B1, B2, Gudeg, Ikan Bakar, Es Buah dll, pokoknya lengkap dan mewah deh… hehehe… Suasana yang sungguh akrab tercipta saat mereka bersama makan sambil santai dan ngobrol ngalor ngidul!
Kurang lebih pukul 12.30 WIB seluruh rangkaian kegiatan Paskahan bersama prajurit TNI AU Bakorda Bandung selesai. Mereka semua kembali ke kesatuan masing- masing dengan sukacita dan semangat yang terbarukan.
Terima kasih sebesar-besarnya disampaikan kepada bapak/ibu DPP St. Martinus atas dukungan dan kerjasamanya. Terima kasih juga untuk teman-teman tim PDPKK yang membantu memeriahkan paskahan bersama prajurit TNI Bakorda Bandung. Semangat selalu Yes… Merdeka!!!