Puji syukur hari Minggu yang cerah, 19 January 2020, lingkungan St. Gabriel mengadakan acara “Kebersamaan di awal tahun”. Banyak umat yang hadir di acara ini, dengan bertempat di Sukamenak Indah (rumah Bapak Wawan). Diawali dengan ibadat, tepat pukul 18.00, dengan tema “Merawat Persahabatan” yang dipimpin oleh ibu Dora Bambang. Tema ini merupakan perwujudan tema natal 2019 yaitu “Menjadi Sahabat untuk Semua Orang”.
Merawat persahabatan merupakan usaha yang harus kita lakukan sebagai umat Allah, dengan berpedoman pada “Hukum Kasih”. Hukum kasih mengajarkan kita untuk mau peduli, mau mengalah, dan mau menjadi berkat buat sahabat, juga buat orang lain. Kegiatan dilanjutkan dengan acara ramah tamah, yang dihadiri oleh Romo Wahyu.
Acara kebersamaan menjadi meriah dengan adanya acara permainan yang melibatkan banyak peserta. Anak-anak yang hadir juga bisa mengikuti acara mewarna. Kemeriahan kemudian disambung dengan acara pembagian door prize untuk para peserta yang beruntung. Acara ditutup dengan doa dan foto bersama. Selanjutnya umat diajak bernyanyi lagu “Hidup ini adalah kesempatan” yang dipimpin oleh Romo Wahyu.
Panitia berharap semoga acara kebersamaan ini bisa menjadi awal kerinduan umat yang hadir untuk mau berpartisipasi dalam pelayanan di setiap kegiatan lingkungan St. Gabriel. Ayo kita melayani Tuhan selagi masih di beri kesempatan.