Terima Kasih Romo Nasib

Jumat, 16 April 2021 jam 10.00 untuk kedua kalinya di masa Pandemi ini, Gereja kita menjadi tuan rumah pelaksanaan Misa TNI Polri dan ASN Swilgartap II Bandung. Misa kali ini sungguh luar biasa, kehadiran umat melebihi dari perkiraan, yaitu +/- 170 an orang termasuk dengan petugas Liturgi. Bahkan Panitia sempat kerepotan karena hanya menyiapkan makan siang sebanyak 125 pax, namun puji Tuhan dengan sigap temen2 dari Paroki Martinus cepat bertindak dengan memesan Hokben untuk menutupi kekurangan konsumsi.

Misa kali ini spesial, dipimpin oleh Konselebran 3 Imam, yaitu Romo Yudi, Romo Nasib dan Romo Albert dimana Romo Yudi sebagai Konselebran utama. Romo Yudi dalam Homilinya menyampaikan pesan untuk para TNI Polri dan ASN untuk menjadi 100% Katolik dan 100% Indonesia, dimana sebagai aparatur negara yang beragama
Katolik, disamping 100% mengabdi untuk bangsa dan negara juga harus 100% senantiasa menjadi berkat dan rahmat di dalam kehidupan bagi orang-orang disekitarnya.

Pada kesempatan ini juga, Romo Nasib mohon Pamit dari Kodam III Siliwangi dan dari Paroki Martinus Bandung, karena berdasarkan Keputusan Kasau, Romo Nasib mendapat jabatan baru di AAU Lanud Adisutjipto Yogyakarta dan sekaligus masuk dalam wilayah Kodam IV Diponegoro.

Terimakasih Romo Nasib atas pelayanan dan kebersamaan selama di Kodam III Siliwangi dan Paroki Santo Martinus Bandung. Senantiasa sehat dan bersuka cita ya Mona….ingat pesen Romo Eyang nggih Mona, Senang Melayani dan Melayani dengan Senang.

Kami mewakili Panitia juga sungguh mengucapkan banyak terimakasih kepada Danlanud Sulaiman, para Romo, bapak ibu DPPH, Bidang Liturgi, Bidang Komsos dan juga temen2 Paroki Santo Martinus, yang telah mengijinkan dan mendukung kami para TNI Polri dan ASN Sewilgartap II Bandung, sehingga Misa dapat berjalan dengan Baik. Semoga kita semua senantiasa diberikan yang terbaik olehNya Amiinnnn..

Baptisan:
Baptisan balita diadakan per 2 minggu sekali, baptisan dewasa per 1 tahun sekali.

Formulir dapat diunduh melalui tautan berikut:


Pernikahan:

Sakramen pernikahan dapat diadakan pada hari Sabtu atau Minggu. Hubungi sekretariat di tautan berikut untuk informasi lebih lanjut.

Perminyakan:
Sakramen perminyakan sesuai dengan janji. Hubungi sekretariat di tautan berikut untuk informasi lebih lanjut.

Data Wilayah

Baru pindah rumah dan tidak tahu masuk ke wilayah mana dan harus menghubungi siapa?

Jangan panik! Mang Umar ada solusinya! Silahkan kamu cek link ini untuk mencari data wilayah di paroki St. Martinus

Jadwal Pelayanan Sekretariat

Senin, Rabu, Kamis, Jumat: 07.30 – 12.00 & 16.40 – 19.00
Selasa, Sabtu: 07.30 – 12.00
Hari Minggu dan hari libur tutup

Alamat Sekretariat
Komplek Kopo Permai Blok H No. 4
Telp. 022-540-4263
Whatsapp +62 822-6055-3066

Jadwal Misa

Misa Harian
Senin – Sabtu di gereja pukul 06.00. Misa di Pastoran sementara waktu ditiadakan.

Minggu:
• 06.00
• 08.00
• 10.00

Sabtu:
• 18.00

COPYRIGHT © 2015 BERGEMA BY TIM KOMSOS ST. MARTINUS.